Jelang Pilkada Polres PSP Laksanakan Apel Gelar Pasukan Ops Mantap Praja Toba 2024

P. Sidimpuan : Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dalam pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024. Polres Padangsidimpuan bersama TNI dan dinas terkait menggelar Apel Pasukan operasi kepolisian Mandiri Mantap praja Toba 2024

Apel yang digelar di halaman Bolak Jalan Sudirman, Kelurahan Wek II, Kecamatan Padangsidimpuan Utara, kota Padangsidimpuan.senin (19/8/2024) siang

Hadir dalam acara tersebut, Asisten I Kota Psp Iswan Nagabe Lubis, Asisten II Kota Psp , Kasi BB Kejari Kota Psp Elan Jailani, Komisioner KPU ,Danki Ma Yonif 123/RW Lettu Anton Sibarani, Kakan Satpol PP Kota Psp Zulkifli Lubis, Kadis Capil Kota Padangsidimpuan Roni Gunawan Rambe, Pju Polres Padangsidimpuan, Dansubdempom di wakili oleh Serma B. Simanjuntak dan .Kalapas kelas II B Kota Padangsidimpuan di wakili oleh KPLP J Sinaga bersama Camat Sekota Padangsidimpuan

Apel ini dipimpin Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dr. Wira Prayatna, S.H., S.I.K., M.H diwakilkan Waka Polres Padangsidimpuan KOMPOL Rahman Takdir Harahap dengan Perwira Upacara Kasat Sabhara Polres Padangsidimpuan AKP Hasiolan Naibaho SH dan Komandan Upacara IPDA Roy FD Rumapea Sebagai simbol dimulainya Operasi Mantap Praja Toba 2024 selanjutnya dilakukan penyematan pita operasi kepada perwakilan personel oleh pimpinan apel

Dalam amanatnya, Waka Polres KOMPOL Rahman Takdir Harahap.menegaskan, Operasi Mantap Praja 2024 merupakan bagian dari agenda nasional dalam rangka mengamankan pilkada serentak 2024 termasuk di Kota Padangsidimpuan.

Operasi ini akan berlangsung selama 147 hari, mulai 20 Agustus 2024 hingga 31 Maret 2025, dengan fokus pengamanan terhadap seluruh TPS yang ada di Kota Padangsidimpuan .

Dalam Operasi Mantap Praja toba 2024 , Polres Padangsidimpuan mengoptimalkan 2/3 kekuatan dibantu personel dari Brimob . Serta, didukung oleh aparat TNI, jajaran Pemko Padangsidimpuan ,dan organisasi masyarakat, jelas Kompol Rahman Takdir Harahap

Menurutnys hingga saat ini situasi dan kondisi di wilayah Kota Padangsidimpuan terpantau cukup kondusif. Namun, potensi perubahan masih dapat terjadi untuk itu pihaknya mengajak masyarakat tetap menjaga Harkamtibmas di kota Padangsidimpuan dengan konsep budaya batak Angkola dalihan natolu

Kepada seluruh masyarakat, juga mengimbau untuk dapat mengikuti dan mengawal jalannya Pilkada serentak di kota Padangsidimpuan 2024 . Sehingga, tercipta pesta demokrasi yang aman, nyaman, adil, dan memberikan hasil yang terbaik untuk warga Kota Padangsidimpuan

“Jangan mudah terprovokasi atau bahkan memprovokasi. Mari satukan kekuatan untuk menjaga Kota Padangsidimpuan yang kita cintai,” tandasnya.

Polres Padangsidimpuan berkomitmen untuk mengamankan agenda kamtibmas dengan bekerja cepat, cerdas, dan tuntas, serta terus berbuat baik secara ikhlas,” pungkasnya

Amatan adapun susunan apel masing masing; Barisan Subdenpom 1/2-3 Padangsidimpuan, Kodim 0212/TS , Batalyon 123 RW, Batalyon C Brimobdasu , Polres Padangsidimpuan, Dinas Perhubungan Kota Padangsidimpuan,Satpol PP, BPBD
PPK sekota padangsidimpuan

Dalam kesempatan itu dilakukan pengecekan personil dan kendaraan dinas sebagai persiapan lebih lanjut untuk Operasi Mantap Praja Toba 2024.

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.