Bhabinkamtibmas Polsek Hutaimbaru hadiri Sosialisasi Stunting di desa Simatohir
P.sidimpuan: Bhabinkamtibmas Polsek Hutaimbaru Polres Padangsidimpuan Aipda Irpan Harahap mengikuti kegiatan Sosialisasi Stunting Tingkat Desa yang dihadiri oleh kaum ibu yang berlangsung di Kantor Desa Simatohir Kecamatan Padangsidimpuan Angkola julu, kota Padangsidimpuan, Rabu (18/12/2024) pagi
Narasumber pada kegiatan sosialisasi stunting itu Antara lain : Kapuskesmas, Pendamping Desa, Ketua PKK Kecamatan Padangsidimpuan Angkola Julu
Dalam kegiatan tersebut Perlunya penekanan dan kerjasama kepada warga sehubungan dengan penurunan angka Stunting, mulai dari cara pemberian makanan yang bergizi kepada balita, untuk menggerakkan warga berpartisipasi dalam hal tersebut. Pada kesempatan ini juga dibahas tentang Pemberian ASI kepada Bayi
Pada kesempatan tersebut, bhabinkamtibmas polsek Hutaimbaru Aipda Irpan Harahap juga menyampaikan pesan-pesan dan imbauan Kamtibmas.
Adapun, pesan dan imbauan Kamtibmas diantaranya agar menjaga kerukunan dan menjaga situasi yang kondusif dilingkungannya. Selain itu, juga mengimbau agar tidak mudah percaya dengan kabar-kabar hoaks.
“Saat ini, banyak kabar-kabar hoaks, ujaran kebencian dan provokasi yang berpotensi memecah belah persatuan bangsa, oleh karena itu kita harapkan masyarakat sadar dan selalu berkoordinasi dengan kepolisian apabila menemukan adanya isu-isu atau kabar hoaks,” katanya.
Lanjutnya, masyarakat juga diminta untuk menyampaikan setiap informasi yang berpotensi mengganggu Kamtibmas dilingkungan masing masing
“Sampaikan setiap informasi yang berpotensi mengganggu Kamtibmas kepada kami, ujarnya
Semntara Kepala desa bersama warga setempat berterimakasih kepada Bhabinkamtibmas karena turun langsung di tengah-tengah masyarakat demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif.
Tempat terpisah Padangsidimpuan AKBP Dr Wira Prayatna SH,S,IK,MH Melalui Kapolsek Hutaimbaru AKP Ida Meri SH mengatakan pentingnya kolaborasi antara Polri dan pihak Pemerintahan Kecamatan dalam rangka menekan Stunting diwilayah Hukum polsek Hutaimbaru Polres Padangsidimpuan serta mengajak masyarakat menciptakan lingkungan yang aman dan sehat bagi masyarakat.
“Sebagai ujung tombak kepolisian di tingkat desa atau kelurahan, kami berperan sebagai jembatan antara masyarakat dengan pihak kepolisian. Kami hadir untuk memberikan perlindungan, mendengarkan keluhan masyarakat, serta memberikan pemahaman tentang pentingnya kesehatan dan keselamatan,”.
Facebook Comments